Jangan Lakukan 4 Hal Ini Sebelum Tidur
Makan besar sebelum tidur karena perut kosong, ternyata membuat tidur Anda tidak nyenyak loh. Namun, tidak hanya kebiasaan ini saja yang membuat kualitas tidur Anda terganggu.

MAKAN besar sebelum tidur karena perut kosong, ternyata membuat tidur Anda tidak nyenyak loh. Sebenarnya, tidak hanya kebiasaan ini saja, ternyata ada kebiasaan lainnya yang membuat kualitas tidur Anda terganggu.

Mendengarkan musik kencang

Musik kencang sebelum tidur justru mengaktifkan otak dan menunda rasa kantuk Anda. Sangat disarankan menyetel musik lembut pengiring tidur untuk mengaktifkan hormon tidur Anda.

Bertengkar

Bukannya membuat tidur Anda nyenyak, justru pertengkaran membuat suasana hati runyam. Amarah juga memengaruhi ketidakseimbangan hormon dan membuat Anda jadi susah tidur.

Nonton televisi atau main ponsel

Setelah bekerja seharian, wajar kok Anda menyetel televisi untuk menghibur diri. Tapi ketahuilah, nonton televisi atau bermain ponsel justru memancing Anda untuk tidak tidur. Gantilah rutinitas itu, seperti membaca buku, agar waktu tidur tidak terganggu.

Minum kopi atau teh

Bagi Anda si pecandu kafein, pasti sudah tahu bahwa minum kopi atau teh ternyata jadi dalang yang Anda susah tidur. Minumanr yang mengandung kafein ini menstimulasi otak untuk aktif dalam waktu yang lama.

sumber: Thehealthsite