Danu Sofwan Berbagi Cerita Inspiratif di Summarecon Bekasi
Danu Sofwan membagikan cerita inspiratifnya dalam berbisnis. Simak di sini ya ulasannya.

Siapa yang tak kenal Danu Sofwan? Pria kelahiran tahun 1987 ini telah berhasil mengenalkan kuliner cendol hingga lebih dari 700 gerai yang tersebar di Indonesia hingga manca negara. Berbekal pengalaman berusaha selama kurang lebih sembilan kali, Danu akhirnya menemukan resep ciamik pada cendol yang ingin ia bawa menjadi sebuah usaha kuliner.

Pada sesi cerita perjalanan bisnisnya di Summarecon Bekasi pada Sabtu, 4 Juli 2020 lalu, ia membagikan kisahnya kepada pengikut instagram @summareconbekasi mengenai tips and triknya berbisnis yaitu ACIK; attitude, character, investment, kaizen. Menurutnya ke empat hal ini menjadi kunci utama dirinya dapat meraih titik keberhasilan saat ini. Sikap yang dibalut dalam karakter yang baik akan membawa pengusaha muda kepada investasi yang berbentuk connection atau juga menambah ilmu pengetahuan. Tidak lupa ia juga menjelaskan bahwa kaizen atau evaluasi merupakan hal penting yang juga harus diutamakan oleh pengusaha muda.

Danu Sofwan yang membagikan ceritanya lewat instagram live bersama Ario Astungkoro sebagai host dari Summarecon Bekasi turut menjelaskan bahwa para pengusaha sudah seharusnya memiliki milestone vision. Danu kemudian menceritakan bahwa dirinya telah memiliki rancangan usaha untuk dua tahun ke depan. “Pengusaha itu harus bisa melihat usahanya dari kacamata zoom in dan zoom out dengan begitu dapat menciptakan design conceptnya,” imbuhnya kepada Ario.

Tidak terasa 30 menit bincang inspiratif bersama Danu telah berjalan, ia pun mencoba memberikan kesempatan kepada para viewers untuk bertanya. Salah satu followers beruntung, pertanyaannya berhasil terjawab oleh Danu, perihal pemilihan lokasi usaha. Menurut Danu lokasi menjadi salah satu penilaian tolak ukur bagaimana profit akan terus masuk. Salah satunya adalah dengan mencari lokasi yang strategis. “Sekarang kan kita apalagi sudah ada di era yang serba digital ya, lokasi itu harus mudah dijangkau bukan hanya oleh konsumen tapi juga kurir atau ojek online,” terangnya. Bagi kamu yang ingin menyaksikan tayangan ulang Live IG Danu Sofwan, klik link berikut yaIG Live Danu

Bicara mengenai lokasi, Summarecon Bekasi kemudian memberikan solusi dengan adanya ruang usaha baru dengan harga ekonomis; Srimaya Commercial. Terletak di Jalan Raya Narogong, ruang usaha dengan luas 4x8 meter persegi ini dapat diakses melalui 5 akses tol; Bekasi Barat, Cibitung, Jati Asih, Exit Tol Cibubur serta Exit Tol Cimanggis. Dilengkapi lebih dari 800 unit hunian menjadikan Srimaya Commercial sebagai salah satu lokasi ruang usaha yang memiliki potensial market yang sangat baik, dapat mencapai 3.000 customers.

Ferry Susanto selaku Head of Marketing Summarecon Bekasi menambahkan dengan adanya Srimaya Commercial sebagai ruang usaha dengan harga di bawah Rp 400jutaan, menjadi bentuk Summarecon Bekasi mendukung pengusaha lokal untuk berani memulai usaha saat ini juga. Sejak tulisan ini tayang, Srimaya Commercial telah sold out.