Melatih Anak Bermain Sepatu Roda
Selain bersepeda, olahraga yang sedang digemari sejak pandemi adalah sepatu roda atau kerap dikenal rollerblade.

Selain bersepeda, olahraga yang sedang digemari sejak pandemi adalah sepatu roda atau kerap dikenal rollerblade. Aktifitas fisik ini dapat diikuti oleh seluruh usia, baik itu anak-anak hingga dewasa. Adapun peralatan yang harus digunakan saat bermain rollerblade antara lain, pelindung lutut, pelindung sikut, helm dan apabila diperlukan sarung tangan. Peralatan ini dibutuhkan untuk melindungi para pemain dari cedera fisik saat bermain.

Lantas gimana sih caranya mengajari anak-anak kita untuk mahir berolahraga sepatu roda? Simak tipsnya berikut ini ya.

1. Melatih keseimbangan anak dapat dilakukan di atas karpet. Jika anak-anak atau pemula langsung mencoba sepatu roda di atas lantai, tentu akan menyebabkan cedera karena sifat lantai yang licin. Keseimbangan di atas karpet dapat memudahkan anak-anak menyelaraskan gerakan tubuh dengan baik hingga bisa berdiri dan berjalan dengan stabil.

2. Selanjutnya adalah belajar untuk jatuh. Hal ini perlu diperhatikan agar anak-anak tidak mengalami cedera berat seperti patah tulang ketika bermain sepatu roda. Untuk melatih motorik anak-anak agar tanggap jatuh, anak-anak terlebih dahulu memegang lutut dan menjorokkan tubuh ke arah depan agar posisi jatuh ke depan untuk lebih meringankan cedera. Kemudian secara perlahan jatuhkan tubuh ke alas yang digunakan.

3. Bagi anak-anak yang baru memulai belajar, setelah posisi jatuh dan ingin kembali berjalan dapat dibantu oleh orang tua dengan cara dipegangi. Namun teknik dituntun ini tidak boleh sering dilakukan oleh orang tua agar sang anak dapat stabil dan semakin mahir.

Jika ketiga hal di atas sudah dilakukan hingga anak-anak terbiasa, sebagai orang tua Anda sudah dapat mengajak anak-anak pindah lokasi ke alas seperti lantai atau aspal. Lokasi aspal dapat ditemukan di kawasan Summarecon Bekasi area Bekasi Center Business District (BCBD) yang berada di samping The SpringLake Apartment.

Lokasi aspal halus ini dapat anak-anak manfaatkan untuk membiasakan diri bermain sepatu roda di beragam alas hingga saatnya mahir. Anak-anak serta orang tua dapat datang kapan saja di area BCBD untuk berlatih dengan pengawasan yang juga dipantau oleh tim keamanan dari Summarecon Bekasi, untuk keamanan anak-anak itu sendiri dan orang lain yang ada di sekitarnya.